Senin, 20 Oktober 2014

Seminar Naasional dan Diskusi Ilmiah Kimia - HKI Kaltim





Di Pusat Studi Reboisasi Hutan Trupika Humida (Pusrehut) Universitas Mulawarman,  18 Oktober 2014. Seminar Nasional beserta Diskusi Ilmiah Kimia berhasil digelar oleh Himpunan Kimia Indonesia (HKI) Kalimantan Timur bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Prov. Kaltim, Tetra Foundation, Himakim, dan Jurusan Kimia FMIPA Unmul. Seminar yang bertemakan “Peranan Ilmu Kimia dalam Mendukung Kawasan Ekonomi Khusus Berbasis Oleokimia dan Petrokimia di Kalimantan Timur” ini menghadirkan pembicara yang luar biasa.


Dr. Muhamad Abdulkadir Martoprawiro (Ketua HKI Pusat/Kimia ITB), Dr. Bohari Yusuf, M.SI (Ketua HKI Kaltim/Kimia Unmul), Prof. Dr. Karna Wijaya, M.Sc (Guru Besar Kimia FMIPA UGM), Prof. Dr. I Made Arcana (Guru Besar Kimia FMIPA ITB), Prof. Dr. Nunuk Haryani S., M.Si Guru Besar Kimia Unhas), dan Dr. Winarto, M.Si (Kimia FMIPA UGM) berbagi ilmu ke peserta sesuai dengan bidangnya masing-masing. Seminar HKI ini diakhri dengan sesi presentasi karya tulis hasil penelitian dari peserta seminaris yang mengirimkan karyanya. Seminar ini menjadi agenda tahunan HKI Kaltim sejak 2012.


Minggu, 19 Oktober 2014

Bimbingin Belajar ON-MIPA


Untuk mempersiapkan mahasiswa dalam kompetisi Olimpiade Nasional MIPA (ON-MIPA), departemen riset dan keilmuan HIMAKIM mengadakan bimbingan belajar yang diikuti oleh 90 peserta bidang ilmu kimia. Tenaga pengajar bimbingan belajar ini diisi oleh dosen kimia diantaranya Pak Chairul Saleh. Bimbingan belajar rutin dilakukan setiap hari sabtu pukul 16.00 Wita bertempat di Ruang Avogadro FMIPA.



Peserta bimbingan belajar ini dituntut untuk siap dan tahu dalam menjawab soal-soal pada ON-MIPA nanti. Peserta mengulas dan menganalisa kembali soal-soal ON-MIPA tahun kemarin sebagai bekal gambaran untuk soal yang akan datang. Terdapat TIPS dan TRICK dalam menjaawab soal ON-MIPA sehingga nantinya memudahkan peserta menjawab soal ON-MIPA. Diharapkan dari bimbingan ini mahasiswa Kimia FMIPA dapat meraih gelar juara tingkat provinsi bahkan nasional.
Ade Deanova berbagi pengalaman selama mengikuti ON-MIPA. Ade lolos seleksi ON-MIPA tingkat PT tahun 2012, kemudian tahun 2013 lolos kembali dan meraih juara 2 tingkat wilayah di Banjarmasin. Jangan pernah berhenti untuk membaca, belajar, dan rasa ingin tahu. Teruslah mengeksplorasi diri”, Ade Deanova.